INDRAMAYU BERMARTABAT Blog ini disajikan untuk mengenalkan indramayu ke khalayak luas

Dukuh Kerupuk Sentra Kerupuk Indramayu

    

     Selain wisata pantai nya yang banyak Kabupaten Indramayu juga terkenal dengan industri kerupuk nya, ada sekitar 30 pabrik kerupuk di sentra tersebut. Kerupuk-kerupuk tersebut lahir dari tangan-tangan terampil warga Desa Kenanga, Indramayu. Lokasinya, tak jauh dari Terminal Sindang. Sekitar lima menit berkendara ke arah Selatan akan tampak plang di kanan jalan bertuliskan Sentra Industri Andalan Kerupuk Desa Kenanga atau biasa disebut juga Dukuh Kerupuk.

    Ada bermacam-macam kerupuk yang diproduksi di kampung tersebut. Selain kerupuk ikan, ada juga kerupuk udang, kerupuk bawang, kerupuk jengkol, kerupuk kulit ikan dan kerupuk lainnya. Di Dukuh Kerupuk, ada banyak pengusaha kerupuk, mulai dari pengusaha kecil hingga besar. Mereka sudah menjalankan usaha kerupuk itu sejak sekitar 1980.

  

      Berkat hadirnya sentra industri kerupuk ini, juga berimbas pada meningkatnya perekonomian masyarakat setempat. Ada sekitar 1.200 tenaga kerja yang mampu terserap. Murtasim yang sekaligus pemilik kerupuk merk 'Kelapa Gading' sendiri mengaku bisa mempekerjakan sebanyak 75 karyawan. Belum lagi ditambah jumlah karyawan yang bekerja di pabrik lainnya. Jumlah karyawan yang dipekerjakan pun bervariatif, mulai dari puluhan hingga ratusan karyawan.

    Tak hanya rumah produksi, di kawasan ini pun berdiri banyak toko oleh-oleh yang menawarkan aneka kerupuk yang dibuat warga.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dukuh Kerupuk Sentra Kerupuk Indramayu"

Posting Komentar